6 Apr 2013

Tarif Parkir Motor Jakarta Naik!

Sejak Jokowi dan Ahok naik tahta sebagai pemimpin tertinggi DKI Jakarta. Berbagai kebijakan dibuat dengan berani. Salah satunya adalah dengan menaikan tarif parkir. Tarif parkir motor naik dari Rp 1.000 per jam menjadi Rp 2.000 per jam. Buat yang hobi ke pusat belanja buat numpang parkir murah/gratis sekarang sudah ga bisa lagi.


Seperti yang R10 alami. Biasanya kalau ke Point Square Lebak Bulus, R10 bisa parkir motor gratis di Carrefour Lebak Bulus. Namun sekarang tak bisa lagi. Bayangkan cuma parkir selama 2 jam 32 menit bayar Rp 6.000! Lebih mahal daripada parkir motor seharian di Plaza Bintaro yang hanya dikenakan Rp 5.000.

Di Pondok Indah Mall juga demikian. Parkir motor naik. Praktis R10 bila ingin berlama-lama di PIM, maka harus mengungsikan motornya di tempat parkir motor Masjid Raya Pondok Indah yang hanya cukup membayar Rp 2.000 sekali masuk.


4 komentar:

  1. mantap lah
    jangan cuma parkir yang dinaikin
    subsidi bensin juga sebaiknya dicabut
    tapi imbangi dulu dengan pembenahan transportasi masal yang nyaman

    BalasHapus
  2. Walah, mahal banget ya bang.... parkir motor aja ampek habis 6000

    BalasHapus
  3. wah mahal juga yah. mendingan jalan kaki nih hehe...

    gak asyik yah. tapi ini kok bisa jadi begini?

    ada solusi gak yah biar murah. he

    BalasHapus
  4. abis searching tarif parkir kebetulan nemu postingan ini. saran saya kalau mau ke carefour lbk bulus/poins square, lbih baik parkir di stadion lebak bulus. murah meriah, cukup Rp 2000 utk motor tanpa hitungan jam.

    BalasHapus

Berkomentarlah yang baik dan sopan serta tidak mengandung link terlarang. FYI terhitung sejak 27 Mei 2014 R10 membuka kembali kotak komentar setelah bersih-bersih blog dengan menghapus 1000 lebih posting menjadi hanya sekitar kurang dari 300 pos.

Ini karena R10 ingin blog ini bersih dan hanya posting hal yang dirasa bermanfaat.

Mohon maaf bila tak semua blog R10 kunjung balik. Sesempat waktu yang dimiliki saja.

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.