18 Mei 2010

Atasi Serbuan Notification Facebook di Yahoo Mail

Sejak Facebook dan aplikasinya memberitahu (notification) via Email, maka tak pelak lagi email kita menjadi sangat penuh dengan notification dari Facebook. Sangat merepotkan bagi kita yang "aktif" di Facebook.


Bagaimana mengatasi serbuan ini di Yahoo Mail? Mudah, gunakan fitur Filter dari Yahoo Mail.

Langkah Pertama

Buat "Folder Khusus" dengan nama "Facebook" biasanya terletak di sebelah kiri.

Langkah Kedua

Di bagian kanan atas pilih "options" lalu "mail options/opsi lainnya" lalu pilih "filter" setelah itu pilih "add filter/create filter" beri nama "filter" tersebut dengan nama "Facebook".

Langkah Ketiga

Isi kolom-kolom pada isian "Filter", misalnya pada kolom pengirim: notifications@facebook.com, notifications+vvvqypv_ozv@zyngamail.com atau anda bisa isi dengan parameter pilihan anda sendiri.

Untuk langkah ketiga bila belum ampuh/gagal, cobalah membuat ulang folder Facebook dan isi seperti berikut filternya:

Nama Filter: Facebook
From: Facebook
Folder: Facebook

SELESAI.